E-Commerce

Definisi E-Commerce

E-commerce adalah dimana dalam satu website menyediakan atau dapat melakukan transaksi secara online atau juga bisa merupakan suatu cara berbelanja atau berdagang secara online atau direct selling yang memanfaatkan fasilitas Internet dimana terdapat website yang dapat menyediakan layanan “get and deliver“. E-commerce akan merubah semua kegiatan marketing dan juga sekaligus memangkas biaya-biaya operasional untuk kegiatan trading (perdagangan).

Dalam prakteknya, berbelanja di web memerlukan koneksi ke internet dan browser yang mendukung transaksi elektronik yang aman, seperti Microsoft Internet Explorer dan Netscape Navigator. Microsoft dan Netscape, bekerja sama dengan perusahaan kartu kredit (Visa dan MasterCard), serta perusahaan-perusahaan internet security (seperti VeriSign), telah membuat standar enkripsi khusus yang membuat transaksi melalui web menjadi sangat aman. Bahkan, Visa dan MasterCard menyediakan jaminan keamanan 100% kepada pengguna credit cardnya yang menggunakan e-com.

Adapun proses yang terdapat dalam E-Commerce adalah sebagai berikut :

  1. Presentasi electronis (Pembuatan Website) untuk produk dan layanan.
  2. Pemesanan secara langsung dan tersedianya tagihan.
  3. Secar otomatis account pelanggan dapat secara aman (baik nomor rekening maupun nomor kartu kredit).
  4. Pembayaran yang dilakukan secara langsung (online) dan penanganan transaksi.

Adapun keuntungan yang diperoleh dengan menggunakan transaksi melalui E-Commerce bagi suatu perusahaan adalah sebagai berikut :

  1. Meningkatkan pendapatan dengan menggunakan online channel yang biayanya lebih murah.
  2. Mengurangi biaya-biaya yang berhubungan dengan kertas, seperti biaya pos surat, pencetakan, report, dan sebagainya.
  3. Mengurangi keterlambatan dengan menggunakan transfer elektronik/pembayaran yang tepat waktu dan dapat langsung dicek.
  4. Mempercepat pelayanan ke pelanggan, dan pelayanan lebih responsif.

Dampak Positif dan Negatif E-Commerce.

Didalam dunia E-Commerce pasti terdapat dampak positif dan negatifnya. Dampak positifnya, yaitu :

  1. Revenue Stream (aliran pendapatan) baru yang mungkin lebih menjanjikan yang tidak bisa ditemui di sistem transaksi tradisional.
  2. Dapat meningkatkan market exposure (pangsa pasar).
  3. Menurunkan biaya operasional(operating cost).
  4. Melebarkan jangkauan (global reach).
  5. Meningkatkan customer loyality.
  6. Meningkatkan supplier management.
  7. Memperpendek waktu produksi.
  8. Meningkatkan value chain (mata rantai pendapatan).

Dampak negatifnya, yaitu :

  1. Kehilangan segi finansial secara langsung karena kecurangan. Seorang penipu mentransfer uang dari rekening satu ke rekening lainnya atau dia telah mengganti semua data finansial yang ada.
  2. Pencurian informasi rahasia yang berharga. Gangguan yang timbul bisa menyingkap semua informasi rahasia tersebut kepada pihak-pihak yang tidak berhak dan dapat mengakibatkan kerugian yang besar bagi si korban.
  3. Kehilangan kesempatan bisnis karena gangguan pelayanan. Kesalahan ini bersifat kesalahan non-teknis seperti aliran listrik tiba-tiba padam.
  4. Penggunaan akses ke sumber oleh pihak yang tidak berhak. Misalkan seorang hacker yang berhasil membobol sebuah sistem perbankan. Setelah itu dia memindahkan sejumlah rekening orang lain ke rekeningnya sendiri.
  5. Kehilangan kepercayaan dari para konsumen. Ini karena berbagai macam faktor seperti usaha yang dilakukan dengan sengaja oleh pihak lain yang berusaha menjatuhkan reputasi perusahaan tersebut.
  6. Kerugian yang tidak terduga. Disebabkan oleh gangguan yang dilakukan dengan sengaja, ketidakjujuran, praktek bisnis yang tidak benar, kesalahan faktor manusia, kesalahan faktor manusia atau kesalahan sistem elektronik.

Tahukah Anda bahwa ternyata website e-commerce seperti TokoBagus, Tokopedia, dan Blibli memiliki model bisnis yang berbeda? Karena model bisnis yang berbeda itulah mereka tidak dapat dibandingkan satu dengan yang lainnya sebagai saingan. Berikut kami jelaskan empat bisnis yang diusung oleh pelaku bisnis e-commerce di Indonesia.

  1. Classifieds/listing/iklan baris (OLX.co.id)

Ini adalah model bisnis e-commerce paling sederhana yang cocok digunakan di negara-negara berkembang. Dua kriteria yang biasa diusung model bisnis ini:

  • Website yang bersangkutan tidak memfasilitasi kegiatan transaksi online
  • Penjual individual dapat menjual barang kapan saja, dimana saja secara gratis

OLX selaku forum online terbesar di Indonesia juga bisa dibilang masih menggunakan model bisnis iklan baris di forum jual belinya. Ini dikarenakan OLX tidak mengharuskan penjualnya untuk menggunakan fasilitas rekening bersama atau escrow. Jadi transaksi masih dapat terjadi langsung antara penjual dan pembeli. Metode transaksi yang paling sering digunakan di situs iklan baris ialah metode cash on delivery atau COD.

Jenis penjual: situs iklan baris seperti ini cocok bagi penjual yang hanya ingin menjual sekali-kali saja, seperti barang bekas atau barang yang stoknya sedikit.

 

OLX Indonesia (sebelumnya bernama tokobagus.com) adalah sebuah situs web iklan baris di Indonesia yang difokuskan untuk membeli dan menjual produk serta jasa secara daring. OLX Indonesia adalah tempat untuk mencari barang baru atau bekas berkualitas seperti produk elektronik, otomotif, rumah, peralatan rumah tangga, aneka jasa, dan juga lowongan kerja. Pada tanggal 14 November 2014, OLX Indonesia mengumumkan bahwa berniaga.com akan merger dengan OLX Indonesia pada tahun 2015 mendatang. Proses merger sudah selesai pada bulan Februari 2015.

Kata Pencarian

Kanal kata pencarian menyediakan fitur pencarian produk atau jasa yang ingin ditemukan secara cepat dan praktis.

Log In

Setelah akun dinyatakan aktif, Anda dapat masuk sebagai member di OLX Indonesia dan melengkapi profil Anda untuk dapat melakukan pemasangan iklan.

Pasang Iklan Gratis

Kanal pasang iklan gratis merupakan tempat mempublikasi produk atau jasa yang akan diiklankan. Cara memasang iklan adalah dengan memilih kategori dan subkategori yang sesuai terlebih dahulu. Kemudian tentukan judul iklan yang menarik untuk iklan yang akan dipasang. Anda juga diminya untuk memberikan deskripsi yang jelas berkaitan dengan iklan tersebut. Harga barang yang akan diiklankankan pun harus sesuai dan tidak mengandung unsur penipuan. Selain itu, Anda juga harus memberikan keterangan kondisi dan tipe iklan serta mengisi foto yang sesuai dengan iklan yang ingin ditampilkan. Setelah itu, tandai kolom “Saya telah membaca dan menerima semua persyaratan dan ketentuan dari OLX Indonesia”. Kemudian yang terakhir adalah klik “Pasang Iklan Anda”.

Kelebihan

OLX Indonesia menyediakan berbagai pilihan barang dan jasa, baik baru maupun bekas, dan bermacam alternatif yang mencakup seluruh daerah di Indonesia. Selain itu, apabila ingin melakukan kontak dengan penjual yang memasang iklan di OLX Indonesia, tidak diharuskan untuk registrasi terlebih dahulu. Situs ini juga menyediakan tab spesifikasi produk atau jasa yang dibutuhkan, seperti merk, tipe, tahun maksimum dan minimun, serta harga maksimum dan minimum. OLX Indonesia juga tersedia dalam bentuk Mobile Version dan Official Application for Android. Tidak ada biaya untuk pemasangan iklan, kecuali apabila meminta layanan promosi tambahan (promo point)untuk iklan-iklan yang dipasangkan. Biaya yang dikenakan tersebut hanya bersifat “dianjurkan” buka “diharuskan”. Jadi, apabila tidak ingin menggunakan layanan promosi tambahan, anda tidak perlu membayar sepersenpun.

Kekurangan

Kemungkinan terjadinya berbagai macam penipuan sangat besar karena penyediaan layanannya yang gratis dan terbuka untuk umum.

  1. Shopping mall (Blibli.com)

Model bisnis ini mirip sekali dengan marketplace, tapi penjual yang bisa berjualan disana haruslah penjual atau brand ternama karena proses verifikasi yang ketat. Satu-satunya situs online shopping mall yang beroperasi di Indonesia ialah Blibli.

Blibli.com adalah salah satu E-commerce di Indonesia dengan konsep belanja online ala mall. Dengan konsep tersebut blibli mengharapkan masyarakat Indonesia yang terbiasa belanja di mall bisa menemukan barang yang mereka cari dengan mudah dan menyenangkan dimanapun dan kapanpun. Blibli adalah produk pertama PT Global Digital Niaga yang merupakan anak perusahaan Djarum dibidang digital yang didirikan pada tahun 2010. Blili bekerja sama dengan teknologi provider kelas dunia, mitra logistik, banking partner serta merchant partner dengan standar tertentu untuk menciptakan sistem back-end yang bisa memenuhi kebutuhan pengguna blibli. Saat ini Grup Djarum melalui Global Digital Prima Ventures (GDP) misalnya, membentuk inkubator bernama Merah Putih Inc, sebuah inkubator start-up lokal berbasis komunitas dan memberikan bantuan modal bagi start-up lokal yang inovatif. Kantor pusat Blibli bermarkas di Jakarta Barat dengan biaya infrastruktur seperti server dan jaringan hampir mencapai Rp 100 miliar.

Apa Keunggulan yang Ditawarkan Oleh Blibli.com? Blibli.com menawarkan sejumlah keunggulan yang belum atau tidak dimiliki oleh bisnis e-commerce lainnya. Keunggulan tersebut antara lain adalah :

  1. Ragam produk kebutuhan rumah tangga yang super lengkap. Blibli.com menghadirkan 11 kategori dengan lebih dari 40.000 pilihan produk kebutuhan rumah tangga. Jenis produk tersebut sangat beragam mulai dari produk fashion, otomotif, gadget, produk makanan dan minuman, produk kesehatan, elektronik dan ragam produk lainnya.
  2. Gratis ongkos kirim se-Indonesia. Sistem kerjasama dengan sejumlah jasa logistik handal di Indonesia membuat Blibli.com bisa melakukan pengiriman produk tanpa biaya pengiriman ke seluruh wilayah di tanah air.
  3. Layanan customer care. Tim customer care Blibli.com akan membantu memberikan informasi lengkap seputar produk yang kita inginkan.
  4. Sistem pembayaran yang aman, mudah dan terpercaya. Blibli.com menyediakan ragam metode pembayaran dengan sertifikasi VeriSign dan Credit Card Fraud Detection System untuk menjamin kelancaran transaksi produk.
  5. Banyak promo menarik di Blibli.com. Tidak hanya aman dan praktis, berbelanja di Blibli.com juga membuat kita berkesempatan memperoleh promo berupa diskon atau jenis penawaran menarik lainnya.

Caranya Berbelanja di Blibli.com

Kita hanya perlu melakukan registrasi sesaat sebelum mulai berbelanja di Blibli.com. Tim Blibli.com akan memperoleh informasi seputar identitas lengkap dan alamat pengiriman yang ingin kita gunakan. Selanjutnya, kita tinggal melihat-lihat produk apa saja yang ingin kita beli. Jangan lupa untuk mengklik tombol “Beli” jika sudah memastikan produk apa yang kita inginkan.

Setelah puas melihat-lihat dan memilih produk, kita tinggal mengklik tombol “Belanja” dengan icon keranjang yang ada di kanan atas halaman website. Daftar produk yang ingin kita beli akan tampil dan kita diminta untuk mengisi alamat pengiriman tambahan (jika ada). Langkah berikutnya, tinggal mengkonfirmasi jasa pengiriman yang kita inginkan sebelum melakukan proses pembayaran. Jika kita sudah memeriksa semua informasi secara teliti, tinggal klik “Bayar Sekarang” untuk segera memproses transaksi belanja.

Blibli.com senantiasa berkomitmen menjadi startup modern yang mengutamakan kepentingan para pelanggan. Meski mendapatkan tantangan dari pihak kompetitor besar seperti Lazada dan #startup serupa lainnya, Blibli.com tetap bertumbuh menjadi salah satu solusi belanja online kepercayaan masyarakat Indonesia.

Bila kita tertarik untuk mencari informasi seputar Blibli.com, kita bisa mengakses beberapa media sosial resmi milik Blibli.com (Facebook, Twitter dan Youtube). Dapatkan kemudahan lainnya dengan mengunduh aplikasi mobile Blibli.com melalui Google Playstore.

Cara pembayaran

Pembayaran dapat menggunakan BCA KlikPay, mandiri clickpay, kartu Mandiri Debit, CIMB Clicks, Kartu Kredit, Mandiri Installment, transfer ke Virtual Account.

Cara Berbelanja

  1. Pilih produk yang ingin Anda order dan klik button BUY NOW.
  2. Klik SHOPPING BAG dan klik button CHECKOUT NOW.
  3. Bila Anda sudah login maka Anda akan diarahkan ke Step 3, sedangkan jika Anda memilih berbelanja sebagai Guest maka akan diarahkan ke Step 2 terlebih dahulu untuk mengisi alamat.
  4. Pada Step 3 lengkapi Informasi Pengiriman lalu pilih Jasa Pengiriman yang Anda inginkan.
  5. Lengkapi Informasi Pembayaran lalu pilih Metode Pembayaran yang Anda inginkan.
  6. Isi kode verifikasi (CAPTCHA) pada pojok kanan bawah dan beri tanda checklist pada syarat dan ketentuan berbelanja, kemudian klik button PAY NOW.

Metode Pengiriman

Blibli.com menyediakan layanan pengiriman barang ke seluruh Indonesia menggunakan 3 jenis metode pengiriman berikut:

  • Pengiriman barang melalui jasa logistik partner seperti JNE, NCS, RPX
  • Pengiriman melalui merchant partner, umumnya berlaku untuk big product (produk dengan berat lebih dari 50 kg dan/atau memerlukan instalasi atau treatment khusus)
  • Buy Online Pick-up In Store/ BOPIS, pengambilan barang langsung ke tempat yang telah ditentukan, umumnya berlaku untuk pembelian tiket

Biaya Pengiriman

Biaya pengiriman ditentukan berdasarkan berat produk dan lokasi pengiriman. Secara otomatis, sistem kami akan menghitung biaya pengiriman dan estimasi tanggal produk diterima sesuai dengan jasa logistik yang Anda pilih di laman proses Pengiriman & pembayaran. Gratis Pengiriman Seluruh Indonesia
Blibli.com menyediakan layanan gratis pengiriman ke seluruh Indonesia dengan ketentuan berikut ini:

  • Berlaku untuk metode pengiriman dengan JNE dan NCS
  • Layanan gratis pengiriman tidak berlaku untuk produk-produk di kategori Vacuum Cleaner, Dispenser, Oven, Microwave, Kompor, TV LCD, TV LED, TV Plasma, Home Theater Box, Printer, Scanner & Fax, Gitar & Aksesoris, Bass & Aksesoris, dan Sepeda
  • Layanan gratis pengiriman untuk produk car seat dan kereta dorong bayi hanya berlaku di area JABODETABEK
  • Khusus metode pengiriman dengan NCS, layanan gratis pengiriman juga tidak berlaku untuk kategori produk: TV UHD, TV CRT, Proyektor, Peralatan Golf, Lampu Depan Mobil, Lampu Belakang Mobil, Aksesoris Lampu Mobil, Bohlam Mobil, dan Mainan Remote Control
  • Layanan gratis pengiriman untuk produk kategori Snack Bayi, Susu Formula Anti Alergi, Susu Formula, Multivitamin & Suplemen, Sereal, Makanan Bayi, Nutrisi Ibu Hamil & Menyusui, Popok Kain, Popok Sekali Pakai, Tissue Basah, Deterjen Khusus Bayi, dan Kebersihan Bayi hanya berlaku untuk pembelanjaan di atas Rp 200.000.
  1. Marketplace C2C (Customer to Customer)(Tokopedia)

Ini adalah model bisnis dimana website yang bersangkutan tidak hanya membantu mempromosikan barang dagangan saja, tapi juga memfasilitasi transaksi uang secara online. Berikut ialah indikator utama bagi sebuah website marketplace:

  • Seluruh transaksi online harus difasilitasi oleh website yang bersangkutan
  • Bisa digunakan oleh penjual individual

Kegiatan jual beli di website marketplace harus menggunakan fasilitas transaksi online seperti layanan escrow atau rekening pihak ketiga untuk menjamin keamanan transaksi. Penjual hanya akan menerima uang pembayaran setelah barang diterima oleh pembeli. Selama barang belum sampai, uang akan disimpan di rekening pihak ketiga. Apabila transaksi gagal, maka uang akan dikembalikan ke tangan pembeli.

Situs marketplace di Indonesia yang memperbolehkan penjual langsung berjualan barang di website ialah Tokopedia.

Tentang Tokopedia

Kami adalah perusahaan internet yang memungkinkan setiap individu dan pemilik bisnis di Indonesia untuk mengembangkan dan mengelola bisnis online mereka secara mudah dan gratis, sekaligus memungkinkan pengalaman berbelanja online yang lebih aman dan nyaman.

Marketplace adalah Bisnis Model Paling Indah di Dunia

Kami di Tokopedia percaya bahwa marketplace adalah bisnis model paling indah di dunia, karena kesuksesan sebuah marketplace hanya dapat diraih dengan membuat orang lain menjadi lebih sukses.

Layanan kami telah memungkinkan ratusan ribu UKM Indonesia mengirimkan lebih dari 4 juta produk per bulan nya kepada para pelanggan nya di seluruh Indonesia. Para merchant kami telah membuka ribuan lapangan pekerjaan baru di Indonesia.

Cara Berbelanja

Untuk menemukan barang yang kamu cari, ada 2 cara yang bisa kamu lakukan, yaitu:

– Ketik nama barang pada kolom pencarian.

– Klik pada kategori-kategori yang ada di halaman Tokopedia.

Tokopedia punya rekomendasi produk-produk terpopuler dari berbagai online shop di Tokopedia pada daftar Hot List.

Setelah menemukan barang yang diinginkan, klik gambar produk tersebut untuk melihat informasi lengkap mengenai produk dan toko yang kamu pilih, antara lain:

  1. Infomasi Produk : berisi semua informasi penting yang berhubungan dengan produk yang sedang kamu lihat.
  2. Ulasan : berisi ulasan produk dari pengguna Tokopedia yang sudah pernah membeli produk tersebut.
  3. Diskusi Produk : tempat bertanya kepada penjual mengenai hal-hal yang berhubungan dengan produk yang kamu pilih. Contohnya bertanya mengenai ketersediaan stok produk.
  4. Informasi Penjual : berisi informasi lengkap tentang penjual.
  5. Keterangan harga pas dan harga grosir (jika ada).

Jika sudah yakin dengan produk yang kamu pilih, langsung deh klik tombol “Beli”.

Setelah klik tombol “Beli”, isi formulir pemesanan dengan benar dan lengkap, seperti:

  • Jumlah Barang
  • Alamat tujuan pengiriman
  • Jasa Pengiriman
  • Asuransi (optional)
  • Keterangan kepada penjual (optional)

Langkah selanjutnya, klik tombol “Beli Produk Ini”.

Catatan : Jasa pengiriman dapat berbeda antar satu penjual dengan penjual lain di Tokopedia

Sudah memilih produk yang mau kamu beli dan sudah mengisi data-data yang diperlukan? Langkah selanjutnya yang harus kamu lakukan adalah melakukan pembayaran.

Pilih metode pembayaran yang akan kamu gunakan. Tokopedia menyediakan banyak sekali pilihan metode pembayaran loh, antara lain:

  • Mandiri ClickPay
  • Mandiri E-Cash
  • BCA KlikPay
  • Transfer Bank
  • Saldo Tokopedia

Setelah memilih metode pembayaran, klik tombol “Checkout”.

Lakukan pembayaran sesuai dengan metode pembayaran yang sudah kamu pilih dan yang perlu kamu ingat, bayar dengan jumlah yang sesuai dengan jumlah di invoice kamu yah.

Jika menggunakan metode pembayaran instan seperti Mandiri Clickpay, Mandiri E-Cash, BCA Klikpay dan juga Saldo Tokopedia, kamu tidak perlu melakukan konfirmasi pembayaran karena pembayaran kamu akan otomatis diverifikasi.

Namun jika melakukan pembayaran melalui transfer bank, jangan lupa untuk melakukan konfirmasi pembayaran agar pembayaran yang kamu lakukan bisa segera kami verifikasi. Perbedaan masing-masing metode pembayaran:

Setelah penjual memproses dan mengirimkan pesanan, kamu bisa melacak status pesanan tersebut. Untuk melihat status pesanan, klik “Pembelian” pada bagian profil saya.Atau klik tombol pada header menu, lalu pilih “Status Pemesanan”.

Di halaman Status Pemesanan, klik tombol “Lacak” pada pesanan yang ingin kamu ketahui status pengirimannya.

Akan muncul update terakhir status pengiriman. Klik tombol “YA” jika sudah selesai.

Kamu akan mendapatkan pemberitahuan jika status pesanan kamu sudah sampai di alamat tujuan. Jangan lupa untuk melakukan konfirmasi penerimaan yah, Toppers. Caranya, klik menu “Pembelian” pada bagian “Profil Saya”Atau klik tombol pada header menu, lalu pilih “Konfirmasi Penerimaan”.

Jika kamu memang sudah menerima pesanan, klik “Sudah Terima”

Setelah itu, akan muncul pop up konfirmasi penerimaan barang. Klik “YA” untuk menyelesaikan transaksi.

Setelah menerima barang, jangan lupa untuk memberikan Ulasan atau Review terhadap kualitas barang yang kamu beli dan pelayanan dari toko yang bersangkutan.
Review akan membantu penjual untuk meningkatkan performa dan pelayanan toko, serta membantu pembeli lain sebelum mereka berbelanja.Untuk memberi ulasan, klik menu “Ulasan” pada bagian “Kotak Masuk”Atau klik tombol pada header menu, lalu pilih “Ulasan”.

Berikan penilaian yang sesuai dengan pengalaman kamu saat berbelanja online di toko yang bersangkutan, lalu klik tombol “Submit”.

Pembayaran

Terdapat beberapa metode pembayaran yang dapat Anda gunakan di Tokopedia, antara lain:

    • Saldo Tokopedia – Metode ini akan muncul jika Saldo Tokopedia Anda mencukupi.
    • Transfer Bank – Metode ini dapat digunakan jika Anda ingin melakukan pembayaran dengan transfer bank melalui transfer ATM, transfer/setoran tunai, internet banking, mobile banking ke salah satu nomor rekening Tokopedia.
    • Mandiri ClickPay – Pembayaran instan dan proses verifikasi pembayaran secara otomatis, sehingga pesanan dapat diteruskan dan diproses oleh penjual dengan lebih cepat. Selengkapnya mengenai metode pembayaran dengan menggunakan Mandiri ClickPay dapat dilihat di Panduan Pembayaran Mandiri ClickPay.
    • Mandiri E-Cash – Pembayaran instan melalui handphone dan proses verifikasi pembayaran secara otomatis, sehingga pesanan dapat diteruskan dan diproses oleh penjual dengan lebih cepat. Selengkapnya mengenai metode pembayaran dengan menggunakan Mandiri E-Cash dapat dilihat di Panduan Pembayaran Mandiri e-cash
    • BCA KlikPay – Pembayaran instan dan proses verifikasi pembayaran secara otomatis, sehingga pesanan dapat diteruskan dan diproses oleh penjual dengan lebih cepat. Selengkapnya mengenai metode pembayaran dengan menggunakan BCA KlikPay dapat dilihat di Panduan Pembayaran BCA KlikPay.
  • Saldo Tokopedia

Ada tiga hal yang dapat menambah Saldo Tokopedia Anda, yaitu:

    • Sebagai Penjual – Anda sudah berhasil menjual produk dan pembayaran sudah masuk ke dalam Saldo Tokopedia.
    • Sebagai Pembeli – Anda telah melakukan pembayaran, namun pesanan Anda ditolak atau tidak bisa dipenuhi oleh penjual (contoh : karena stok barang sudah habis atau tidak tersedia, atau penjual berusaha melakukan penipuan). Maka Tokopedia akan melakukan pengembalian dana ke Saldo Tokopedia Anda. Saldo Tokopedia ini bisa Anda gunakan untuk berbelanja di Tokopedia. Cara pembayaran menggunakan Saldo Tokopedia yaitu setelah memasukkan produk-produk yang diinginkan ke keranjang belanja, Anda dapat memilih metode pembayaran Saldo Tokopedia. Namun pilihan ini hanya akan muncul jika saldo Anda mencukupi. Jika tidak ingin digunakan untuk belanja online di Tokopedia, Saldo Tokopedia dapat Anda tarik dan kemudian akan masuk ke rekening pribadi Anda. Selengkapnya mengenai cara penarikan dana Saldo Tokopedia dapat dilihat di Penarikan Dana.
    • Sebagai Pembeli – Ketika melakukan pembayaran, Anda melakukan pembayaran berlebih. Maka sisa pembayaran yang berlebih akan masuk ke Saldo Tokopedia Anda.

Cara pembayaran menggunakan Saldo Tokopedia, yaitu setelah memasukkan produk-produk yang diinginkan ke keranjang belanja, Anda dapat memilih metode pembayaran Saldo Tokopedia. Namun pilihan ini hanya akan muncul jika saldo Anda mencukupi.

Pada halaman ini Anda masih bisa melakukan perubahan data pesanan sesuai keinginan. Sistem kami akan secara otomatis menghitung total pembelanjaan yang harus Anda bayarkan. Pastikan data pemesanan Anda sudah benar, kemudian klik “Lanjutkan”.

Pada tahap ini, Anda masih bisa kembali ke keranjang belanja untuk melakukan perubahan detil pemesanan dengan mengklik “Daftar Belanja” di bagian kanan bawah.

Untuk memastikan bahwa Anda adalah benar pemilik akun yang ingin menggunakan saldo tersebut, Anda akan diminta memasukkan kata sandi akun Tokopedia Anda. Ini adalah salah satu langkah pengamanan yang ditawarkan Tokopedia apabila sewaktu-waktu ada pihak tidak dikenal yang menggunakan akun Anda.

Setelah memasukkan kata sandi, klik “Bayar”.

Kini Anda telah berhasil melakukan konfirmasi pemesanan dan pembayaran Anda juga sudah secara otomatis terverifikasi. Begitu juga dengan pesanan Anda sudah diteruskan kepada penjual untuk diproses.

Setelah itu, Anda akan masuk ke halaman berikutnya. Pada halaman ini, akan muncul data pemesanan dan jumlah pembayaran yang harus Anda bayarkan berikut dengan Kode Unik. Kode Unik merupakan nominal unik yang ditambahkan dalam total pembayaran Anda, untuk mempermudah proses verifikasi. Untuk melanjutkan ke tahap berikutnya, klik tombol bayar

Setelah melakukan pembayaran melalui transfer bank ke salah satu nomor rekening Tokopedia, klik tombol ‘konfirmasi pembayaran’. Pada halaman berikutnya, centang pada kolom pesanan yang sudah Anda bayarkan, lalu klik tombol ‘konfirmasi’. Kemudian Anda akan masuk pada halaman formulir konfirmasi pembayaran. Setelah memasukkan semua data yang diperlukan dengan lengkap dan benar, klik tombol ‘ya’. Setelah ini Anda harus menunggu pihak Tokopedia untuk memverifikasi pembayaran Anda dalam rentang waktu 1×24 jam hari kerja.

Anda juga dapat melakukan pembayaran dengan cara Transfer Bank sekaligus menggunakan saldo deposito Tokopedia Anda. Langkah-langkah menggunakan metode ini, yaitu setelah memasukkan barang-barang yang Anda inginkan ke keranjang belanja, pilih metode pembayaran Transfer Bank. Pada halaman ini Anda masih dapat melanjutkan berbelanja atau mengubah pesanan sesuai dengan keinginan. Untuk menggunakan Saldo Tokopedia, centang pada kolom “Ya” (di bagian bawah halaman) dan masukkan jumlah Saldo Tokopedia yang ingin Anda gunakan. Setelah memastikan data pemesanan Anda sudah benar, klik tombol ‘check out’.

Setelah memasukkan jumlah Saldo Tokopedia yang akan Anda gunakan, sistem kami secara otomatis akan menghitung sisa dana yang harus Anda bayarkan beserta kode unik. Kode unik merupakan nominal unik yang ditambahkan dalam total pembayaran Anda, untuk mempermudah verifikasi pembayaran.

Kemudian untuk melanjutkan ke tahap berikutnya klik tombol ‘Bayar’.

Pada halaman berikutnya akan muncul jumlah pembayaran, jumlah Saldo Tokopedia yang digunakan, dan sisa akhir yang harus dibayarkan.

Setelah melakukan transfer ke salah satu nomor rekening Tokopedia, langkah selanjutnya yang harus Anda adalah melakukan konfirmasi pembayaran. Untuk melakukan proses konfirmasi pembayaran, klik tombol ‘Konfirmasi Pembayaran’.

Pada halaman berikutnya, centang pada kolom pesanan yang sudah Anda bayarkan, lalu klik tombol ‘Konfirmasi’.

Selanjutnya, Anda akan masuk ke halaman formulir konfirmasi pembayaran. Pastikan Anda mengisi semua data dengan benar dan lengkap agar pembayaran Anda mudah kami temukan.

Kemudian, untuk melakukan konfirmasi pembayaran klik tombol ‘Ya’.

Setelah ini Anda harus menunggu pihak Tokopedia untuk memverifikasi pembayaran Anda dalam rentang waktu 1×24 jam hari kerja.

Metode pembayaran instan yang saat ini tersedia di Tokopedia adalah BCA KlikPay, Mandiri e-cash, dan Mandiri ClickPay. Dengan memilih menggunakan metode pembayaran instan ini, Anda tidak perlu lagi menunggu proses verifikasi yang lama.

Segera setelah melakukan pembayaran, proses verifikasi berjalan secara otomatis dan pesanan Anda akan diteruskan kepada penjual untuk diproses.

Cara mencari uang: layanan penjual premium, iklan premium, dan komisi dari setiap transaksi.

Jenis penjual: situs marketplace seperti ini lebih cocok bagi penjual yang lebih serius dalam berjualan online. Biasanya sang penjual memiliki jumlah stok barang yang cukup besar dan mungkin sudah memiliki toko fisik.

  1. Toko online di media sosial (firdaawlia_fashion)

Banyak penjual di Indonesia yang menggunakan situs media sosial seperti Facebook dan Instagram untuk mempromosikan barang dagangan mereka. Uniknya lagi, sudah ada pemain-pemain lokal yang membantu penjual berjualan di situs Facebook yakni Onigi dan LakuBgt. Ada juga startup yang mengumpulkan seluruh penjual di Instagram ke dalam satu website yakni Shopious.

Membuat toko online di Facebook atau Instagram sangatlah mudah, sederhana, dan gratis. Tapi penjual tidak dapat membuat templatenya sendiri. Di Indonesia, channel BBM pun juga sering digunakan sebagai media jual beli barang.

Misalnya firdaawlia_fashion yang merupakan online shop via BBM. firdaawlia_fahion menjual barang berupa pakaian dan kerudung secara online. Pemasok firdaawlia_fashion berasal dari online shop pusatnya, firdaawlia_fashion merupakan reseller dari online shop inti. Cara memesan barang yaitu dari customer ke firdaawlia_fashion lalu firdaawlia_fashion melakukan pesanan kembali dari customer agar barang tersebut dikirim ke tempat. Namun terkadang firdaawlia_fashion pun melakukan COD. Dengan begitu pembayaran bisa dilakukan langsung atau dengan cara transfer. Apabila jarak antara pembeli cukup jauh dari penjual maka dikenakan biaya kirim melalui jasa pengiriman.

Namun online shop seperti ini jarang bertahan lama, karena sulitnya mencari customer.

Jenis penjual: penjual yang ingin memiliki toko online sendiri tapi tidak ingin repot.

Tinggalkan komentar